Quote:
Bola.net - Real Madrid kembali ke puncak klasemen La Liga setelah berhasil mengandaskan perlawanan Sevilla dengan skor telak 6-2 di Estadio Ramon Sanchez Pizjuan, Minggu (18/12) dini hari. Berhasrat merebut pucuk pimpinan La Liga dari Barcelona membuat Real Madrid tampil menggila sejak menit pertama. Aksi Di Maria, Ronaldo dan Callejon membuat hidup Sevilla semakin sulit di pertandingan ini. Permainan agresif Madrid akhirnya membuahkan hasil di menit ke-10 lewat tendangan Cristiano Ronaldo. Dimulai dengan aksi gemilang Di Maria yang melewati barisan pertahanan Sevilla untuk kemudian mengirim bola kepada Ronaldo, tanpa ampun penyerang asal Portugal ini melesakkan bola melewati Javi Varas. Sevilla mendapat peluang besar untuk menyamakan kedudukan di menit ke-12. Jesus Navas melepas umpan silang mendatar yang melewati semua pemain di kotak penalti Madrid sebelum akhirnya datang menghampiri Mani yang melepas tendangan keras ke arah gawang Madrid. Namun Casillas luar biasa mampu menepis bola hingga membentur tiang dan kemudian dibuang oleh Pepe. Bermain terbuka seolah hanya menimbulkan petaka bagi Sevilla. Mereka kembali kebobolan di menit ke-37. Lagi-lagi Di Maria menggiring bola melewati barisan pertahanan Sevilla sebelum akhirnya melepas umpan silang yang disambut sempurna oleh Jose Callejon untuk menambah keunggulan Madrid. Madrid berpesta gol di babak pertama. Cristiano Ronaldo kembali mencetak gol ketiga Madrid di pertandingan ini pada menit ke-41 melalui tendangan jarak jauh yang fantastis dengan memanfaatkan umpan dari Karim Benzema. Unggul tiga gol rupanya membuat Madrid lengah dan berakibat kepada diusirnya Pepe di penghujung laga setelah pelanggarannya mendapat kartu kuning kedua. Demi keseimbangan tim, Jose Mourinho kemudian menarik keluar Jose Callejon untuk kemudian digantikan oleh Raul Albiol. Bermain dengan 10 orang sempat membuat Madrid mengendurkan serangannya di awal babak kedua. Akibatnya Sevilla melalui Jesus Navas berkali-kali tercatat membahayakan gawang Casillas, meski akhirnya gagal membuahkan gol. Perlahan tapi pasti, Madrid kembali menemukan ritme permainan mereka hingga akhirnya kembali mencetak gol melalui Angel Di Maria di menit ke-66. Benzema dengan cerdik memberikan umpan melewati barisan pertahanan Sevilla hingga membuat Angel Di Maria tinggal berhadapan dengan Javi Varas dan membuat Madrid unggul 4-0. Sevilla akhirnya mampu memperkecil ketertinggalan di menit ke-69 melalui gol yang dicetak Jesus Navas. Kerja sama apik Kanoute dan Campana menempatkan bola kepada Navas yang lantas melepas tendangan menembus pojok kanan gawang Casillas. Skor kini berubah menjadi 4-1. Kedua tim bermain dengan 10 pemain setelah Manu Del Moral diusir keluar akibat dianggap melakukan tekel berbahaya dari belakang kepada Arbeloa di menit ke-74. Anehnya wasit bahkan tidak mengeluarkan kartu kepada Xabi Alonso yang melakukan pelanggaran serupa semenit berselang. Real Madrid menambah golnya menjadi 5-1 setelah di menit akhir pertandingan Cristiano Ronaldo mencetak Hattrick dari kotak penalti. Wasit memberikan hadiah penalti setelah Benzema dijatuhkan Fazio di kotak terlarang. Dua gol tambahan terjadi di menit akhir pertandingan untuk masing-masing tim. Madrid menambah keunggulan melalui gol perdana Hamit Altintop dengan memanfaatkan umpan Alonso. Sedangkan tuan rumah memperkecil kekalahan dengan gol yang dicetak Alvaro Negredo di babak injury time. Kemenangan ini membawa Real Madrid kembali ke puncak klasemen dengan menggeser Barcelona. Sementara Sevilla tertahan di peringkat 5 dengan 24 poin. |
tapi sayang semalam tim ane chelsea maen imbang :(
Quote:
Sumber : http://www.bola.net/spanyol/review-h...na-fa99e0.html |
0Awesome Comments!