DOR..DOR...Pencuri Spesialis Kaca Spion Mobil Mewah Ditembak Polisi

[imagetag]
Sepandai-pandainya tupai meloncat, akhirnya jatuh juga. Kiranya pepatah itu cocok disematkan kepada tiga pelaku spesialis pencongkelan spion mobil mewah. Ya, ketiganya didor polisi saat tertangkap tangan mencongkel sebuah spion mobil Toyota Alphard di Jl Metro, Pondok Indah, Jakarta Selatan.

"Petugas yang mengejar sudah memberikan tembakan peringatan, tapi dihiraukan tiga pelaku," kata Kanit Reskrim Polsek Kebayoran Lama, AKP Prayitno, kepada detikcom, Sabtu (17/12).

Dijelaskan Prayitno, peristiwa itu terjadi saat petugas tengah melakukan patroli di wilayah Kebayoran Lama, sekitar pukul 23.00 WIB. Saat petugas melintas di Jl Arteri Pondok Indah, Pondok Indah, terlihat 3 pelaku tanpa identitas yang mengaku bernama Yusak, Sandi, dan Rojak, tengah melakukan aksi pencongkelan. "Petugas langsung melakukan pengejaran terhadap tiga pelaku sampai ke Pejompongan," ujar Prayitno.

Tembakan peringatan pun dilepaskan agar ketiganya menyerahkan diri, namun dihiraukan pelaku. Sampai akhirnya polisi melumpuhkan ketiganya dengan timah panas sekitar pukul 01.00 WIB dini hari. "Ada yang mengenai paha dan kaki pelaku, dan selanjutnya di bawa ke Rumah Sakit Polri," tutur Prayitno.

Dari tangan para tersangka polisi menyita 7 unit spion Alphard. Pengakuan pelaku hasil curian tersebut dijual di sekitar wilayah Tanah Abang, Jakarta Pusat. Menurut pengakuan mereka, satu spoin dihargai Rp300 ribu.

SUMBER

kemejabolong 17 Dec, 2011